Rekomendasi Treatment untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Rekomendasi Treatment untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Bekas jerawat sering kali menjadi masalah yang mengganggu penampilan dan kepercayaan diri. Untungnya, berbagai treatment menghilangkan bekas jerawat dapat membantu Anda mengatasi masalah ini. Terlebih lagi, banyak klinik yang telah tersedia untuk mengatasi masalah bekas jerawat.

Dengan teknologi yang terus berkembang, menghilangkan bekas jerawat kini menjadi lebih efektif dan aman. Berikut ini rekomendasi perawatan untuk menghilangkan bekas jerawat yang dapat Anda hilangkan.

Rekomendasi Treatment Menghilangkan Bekas Jerawat 

Mengatasi permasalahan bekas jerawat bisa dengan menggunakan produk perawatan wajah. Namun, hasil yang terlihat cenderung lebih lama untuk hasil yang optimal.

Sebab itu, tersedia berbagai perawatan wajah untuk bekas jerawat agar dapat diatasi secara cepat. Berikut rekomendasinya: 

  • Chemical Peeling

Dilansir dari Renu, Chemical peeling adalah salah satu prosedur populer untuk mengatasi bekas jerawat, terutama jenis hiperpigmentasi.

Dalam proses ini, dokter kulit akan mengaplikasikan cairan kimia tertentu pada wajah untuk mengelupas lapisan kulit yang rusak. Manfaat dari treatment ini di antaranya:

  • Mengurangi noda hitam bekas jerawat;
  • Merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih halus;
  • Menyamarkan garis halus dan kerutan ringan.

Prosedur ini memiliki tingkat intensitas yang beragam, mulai dari ringan hingga dalam, tergantung pada kondisi kulit Anda.

Namun, hasil optimal biasanya memerlukan beberapa sesi. Pastikan Anda melakukan konsultasi terlebih dahulu untuk menentukan jenis peeling yang cocok.

Baca Juga: Jenis, Prosedur hingga Manfaat Chemical Peeling

  • Micro-needling

Microneedling adalah metode yang melibatkan penggunaan jarum-jarum kecil untuk membuat luka mikro pada kulit.

Dilansir dari Healthline, proses ini merangsang produksi kolagen, yang penting untuk memperbaiki tekstur kulit dan mengurangi bekas jerawat. Microneedling memberikan manfaat berupa:

  • Cocok untuk semua jenis bekas jerawat, termasuk bopeng;
  • Memperbaiki elastisitas kulit;
  • Mengurangi pori-pori besar.

Biasanya, Anda memerlukan 4-6 sesi dengan interval tertentu untuk mendapatkan hasil maksimal. Meskipun efeknya minimal, kulit Anda mungkin terlihat kemerahan selama beberapa hari setelah perawatan.

  • Perawatan Laser

Treatment menghilangkan bekas jerawat berikutnya adalah laser. Perawatan ini menjadi pilihan utama bagi banyak orang untuk menghilangkan bekas jerawat secara efektif. Ada dua jenis perawatan utama laser, yaitu ablatif dan non-ablatif.

Dilansir dari UCSF Health, ablative laser berfungsi menghilangkan lapisan atas kulit, sehingga membantu meratakan tekstur kulit. Sedangkan laser non-ablatif digunakan untuk merangsang produksi kolagen tanpa merusak lapisan kulit luar.

Treatment Laser Blackdoll di Klinik Kecantikan EterniskinPerawatan laser menawarkan beberapa kelebihan, di antaranya:

  • Efektif untuk berbagai jenis bekas jerawat, termasuk hiperpigmentasi dan bopeng;
  • Proses pemulihan relatif cepat;
  • Hasil terlihat setelah beberapa kali sesi.

Namun, biaya perawatan laser cenderung lebih tinggi dibandingkan metode lain. Penting untuk memilih klinik terpercaya dengan tenaga profesional berpengalaman untuk meminimalkan risiko efek samping.

Baca Juga: Kenali Jenis dan Manfaat Laser Wajah untuk Kecantikan

  • Dermal Filler

Bagi Anda yang memiliki bekas jerawat berupa cekungan (atrofik), dermal filler bisa menjadi solusi yang efektif.

Prosedur ini melibatkan penyuntikan bahan seperti asam hialuronat ke area yang cekungan untuk mengisi volume kulit. Keuntungan melakukan perawatan ini yaitu:

  • Hasil instan setelah perawatan;
  • Tidak memerlukan waktu henti;
  • Membantu meratakan tekstur kulit.

Sayangnya, dermal filler bersifat sementara dan biasanya hanya bertahan sekitar 6-12 bulan. Anda perlu melakukan perawatan ulang untuk mempertahankan hasilnya.

Namun tenang saja, treatment ini cocok untuk mengatasi masalah bekas jerawat bertekstur seperti bopeng.

Baca Juga: Berikut Cara Efektif Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat!

  • Subsisi

Dilansir dari Salar HazanyMD, subcision adalah teknik yang digunakan untuk mengatasi bekas jerawat seperti rolling scars.

Prosedur ini melibatkan penggunaan jarum kecil untuk memutus jaringan fibrosa yang menarik kulit ke bawah, sehingga bekas jerawat tampak lebih halus. Kelebihan treatment subcision yakni:

  • Efektif untuk jenis bekas jerawat yang sulit diatasi dengan metode lain;
  • Dapat dikombinasikan dengan perawatan lain seperti microneedling atau laser;
  • Meskipun proses pemulihan memakan waktu beberapa hari, hasilnya bisa sangat memuaskan dengan perbaikan yang signifikan pada tekstur kulit.
  • Terapi PRP (Plasma Kaya Trombosit)

Rekomendasi berikutnya adalah PRP. Terapi PRP merupakan perawatan menggunakan plasma darah pasien sendiri yang kaya akan faktor pertumbuhan.

Plasma ini diinjeksikan ke kulit untuk merangsang regenerasi sel dan produksi kolagen. Manfaatnya adalah untuk:

  • Mempercepat penyembuhan bekas jerawat;
  • Meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan;
  • Meminimalkan risiko alergi karena menggunakan bahan alami dari tubuh pasien sendiri.

Sering kali, PRP dikombinasikan dengan microneedling untuk hasil yang lebih optimal. Namun, sebaiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu terkait treatment yang akan diambil. Perhatikan juga risiko dari setiap treatment.

Kapan Hasilnya Terlihat?

Hasil dari setiap perawatan tergantung pada jenis bekas jerawat, metode yang digunakan, dan respon kulit Anda terhadap perawatan.

Beberapa perawatan, seperti dermal filler, memberikan hasil instan. Namun, metode lain seperti microneedling atau laser membutuhkan waktu beberapa minggu hingga bulan untuk melihat perubahan yang signifikan.

Jika Anda tertarik untuk mencoba treatment menghilangkan bekas jerawat namun khawatir akan risikonya, Anda bisa melakukannya di klinik Eterniskin Solo untuk berkonsultasi terlebih dahulu. Dengan dokter spesialis kecantikan yang telah berpengalaman, Anda bisa mempercayakan perawatan kulit di klinik kami.

 

Referensi:

Mau Dapatkan Solusi Untuk Masalah Kulitmu?

Segera konsultasikan masalah kulitmu dengan dokter Eterniskin dan dapatkan solusi terbaik.

Artikel Terkait