Perawatan kulit dengan terapi photo facial sebenarnya bukanlah barang baru. Terapi ini telah dilakukan oleh para ahli kecantikan sejak satu dekade lalu, yaitu sekitar tahun 2013. Prosedur perawatan wajah tersebut juga diminta oleh mayoritas klien yang datang ke klinik kecantikan.
Pengertian photo facial sebenarnya merupakan tindakan facial yang menggunakan sinar laser. Tindakan facial dengan laser tersebut bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen, sehingga membuat kulit tampak lebih sehat, sehat dan kencang.
Alasan orang menyukai facial dengan laser ini yaitu waktu pengerjaannya lebih singkat dan nyaman di permukaan kulit. Setelah selesai melakukan perawatan dengan terapi tersebut, orang bisa langsung bisa melakukan aktivitasnya seperti biasa.
Manfaat Photo Facial
Photo facial, sebuah prosedur kecantikan non-invasif yang kian populer, menawarkan segudang manfaat untuk memanjakan kulit wajah. Perawatan ini memanfaatkan sinar laser intensitas rendah untuk menembus lapisan kulit, merangsang regenerasi sel, dan mengatasi berbagai masalah kulit.
- Mencerahkan kulit: Photo facial membantu memudarkan flek hitam, hiperpigmentasi, dan bekas jerawat, menghasilkan kulit wajah yang lebih cerah dan merata.
- Mengenyalkan kulit: Sinar laser merangsang produksi kolagen dan elastin, protein penting yang menjaga kekencangan dan elastisitas kulit. Hasilnya, kulit terasa lebih kenyal, halus, dan awet muda.
- Mengecilkan pori-pori: Photo facial membantu mengecilkan pori-pori yang besar dan kasar, sehingga tekstur kulit menjadi lebih halus dan mulus.
- Mengurangi garis halus dan kerutan: Perawatan ini membantu memudarkan garis halus dan kerutan di sekitar area mata, dahi, dan mulut, membuat wajah tampak lebih muda dan segar.
- Meredakan jerawat: Photo facial dapat membantu mengontrol produksi minyak berlebih, membunuh bakteri penyebab jerawat, dan meredakan peradangan, sehingga efektif untuk mengatasi jerawat dan bekas jerawat.
Efek Samping Photo Facial
Meskipun Photo facial umumnya aman, ada beberapa efek samping yang mungkin terjadi. Berikut penjelasan detailnya:
- Kemerahan: Ini adalah efek samping paling umum dan biasanya hilang dalam beberapa jam.
- Pembengkakan: Pembengkakan ringan mungkin terjadi di area yang dirawat dan biasanya hilang dalam beberapa hari.
- Sensasi terbakar atau menyengat: Rasa ini biasanya ringan dan hilang segera setelah prosedur.
- Kulit kering: Photo facial dapat menyebabkan kulit kering, jadi penting untuk menggunakan pelembab secara teratur setelah prosedur.
- Sensitivitas terhadap sinar matahari: Kulit mungkin lebih sensitif terhadap sinar matahari setelah Photo facial, jadi penting untuk menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 setiap hari.
Prosedur dan Metode Photo Facial
Facial adalah treatment yang sudah banyak dikenal dan biasa dilakukan oleh kebanyakan orang. Tapi, bagaimanakah kalau facial dilakukan dengan menggunakan sinar laser? Prosedur itulah yang disebut dengan photo facial.
Prosedur perawatan wajah tersebut dilakukan melalui tiga tahapan pokok, yang terdiri dari :
-
Face Toning
Tahapan awal dalam facial ini dikenal sebagai face toning. Metode face toning dilakukan dengan memanfaatkan sinar laser. Sinar laser tersebut akan bekerja langsung ke dalam lapisan dermis kulit. Manfaat metode face toning ini yaitu untuk menstimulasi terjadinya pembentukan kolagen.
Kolagen yang diproduksi akan membuat kulit menjadi lebih kencang, bebas kerutan serta mengecilkan pori-pori. Selain itu, face toning juga mampu menghilangkan flek abu-abu kebiruan pada wajah.
Produksi minyak pada kulit wajah juga akan berkurang dengan metode face toning ini, sehingga jerawat tidak mudah muncul.
-
Face Rejuvenation
Setelah metode face toning, langkah selanjutnya dalam terapi photo facial yaitu face rejuvenation. Apa yang dimaksud face rejuvenation? Face rejuvenation adalah tindakan menggunakan terapi cahaya.
Teknologi cahaya tersebut akan bekerja sekaligus pada dua lapisan kulit, yaitu epidermis dan dermis atas. Target yang dituju oleh cahaya adalah melanin, hemoglobin (Hb) serta air yang terdapat di lapisan dermis. Lapisan air pada dermis itulah yang menjadi tempat diproduksinya kolagen.
Manfaat face rejuvenation tidak jauh-jauh dari apa yang menjadi targetnya. Karena ditargetkan pada melanin, maka metode ini bermanfaat untuk mengurangi flek-flek hitam. Apakah hanya itu saja manfaat terapi face rejuvenation? Tentu saja tidak.
Terapi ini juga berfungsi sebagai cara untuk mengurangi peradangan sehingga jerawat bisa berkurang, merangsang produksi kolagen yang membuat kulit lebih mudah beregenerasi dan mengurangi terjadinya hiperpigmentasi.
-
Oxy Infusion
Tahapan photo facial selanjutnya adalah oxy infusion. Sesuai namanya, terapi ini merupakan langkah untuk pemberian oksigen pada lapisan kulit secara optimal. Selanjutnya, oksigen akan diserap melalui pori-pori dan membuat kulit kembali segar serta tetap lembab.
Fungsi oxy infusion yang lainnya yaitu bisa mengurangi kotoran yang menempel di wajah, sehingga make up bisa menempel dengan sempurna. Kalau ingin mendapatkan wajah yang selalu terlihat segar, bersih dan lembap, terapi oxy infusion sangat cocok digunakan.
Berapa Lama Waktu yang Dibutuhkan untuk Photo Facial
Keuntungan terapi facial dengan laser ini diantaranya adalah waktu yang tidak terlalu lama untuk melakukan tindakan. Sehingga, orang tidak perlu meninggalkan pekerjaannya hanya demi melakukan perawatan wajah saja.
Waktu yang diperlukan untuk photo facial dan tahapannya yaitu sekitar 30-40 menit saja. Cukup singkat dan bahkan bisa dilakukan di sela-sela jam istirahat kantor. Awalnya, terapis akan membersihkan wajah lalu mengambil foto wajah.
Apa gunanya foto wajah tersebut? foto wajah yang diambil bermanfaat untuk mengetahui bagaimana kemajuan treatment yang dilakukan. Barulah setelah itu, dilakukan tahapan face toning pada klien atau pasien.
Saat dilakukan face toning, mata akan ditutup menggunakan kacamata khusus supaya sinar yang keluar dari laser tidak mengganggu penglihatan. Kalau sudah selesai di laser, wajah diolesi dengan gel dan dilakukan face rejuvenation.
Terakhir, setelah wajah selesai disinari dengan cahaya pada metode face rejuvenation, selanjutnya akan diberikan oksigen (oxy infusion). Sekali lagi, semua rangkaian tahapan dalam photo facial hanya memerlukan waktu 30 sampai 40 menit saja.
Don’t dan Does Setelah Tindakan Dilakukan
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, setelah melakukan prosedur terapi facial dengan laser tersebut, ada hal-hal yang harus dihindari. Setidaknya, dua hari setelah tindakan, sebaiknya jangan melakukan scrubbing pada wajah.
Selain itu, hindari juga mencuci wajah memakai air hangat, berenang dan berolahraga dengan intensitas yang berat. Tapi jangan kuatir, karena begitu setelah dilakukannya perawatan, Anda bisa langsung mengaplikasikan makeup dan tetap pakai sunblock dengan SPF minimal 30.
Dokter juga menyarankan untuk mengoleskan krim malam setelah melakukan perawatan wajah tersebut. Terapi ini bisa diibaratkan seperti olahraga untuk kulit, sehingga makin sering dilakukan, hasilnya semakin nyata.
Photo facial adalah jenis terapi perawatan wajah yang memadukan tiga jenis metode untuk memperoleh kulit yang segar, bersih dan kencang. Waktu penanganan yang singkat dan hasilnya memuaskan, menjadi kelebihan dari treatment wajah.
Ketahui informasi seputar tips menarik dan perawatan kecantikan dari Eterniskin, serta konsultasikan kebutuhanmu ke Tim Eterniskin atau Whatsapp kami.
Reference:
- The Health Skin, diakses pada April 2024, photofacial
- Soul & Beauty Medx, diakses pada April 2024, What Are The Side Effects Of An IPL Photofacial?